Senin, 18 Maret 2019 – dalam rangka mewujudkan keluarga harmonis di rumah, BPK Perwakilan Provinsi Bali bekerja sama dengan Employee Care Center Biro SDM BPK RI menggelar seminar bertemakan “Work Life Balance: Happy Parents Happy Kids”. Kegiatan dilaksanakan pada hari Senin, 18 Maret 2019 di Aula Kantor BPK Perwakilan Provinsi Bali. Seminar ini diikuti oleh seluruh pegawai BPK RI serta Dharma Wanita BPK Perwakilan Provinsi Bali.
Seminar dibuka oleh Kepala Perwakilan Provinsi Bali, Sri Haryoso Suliyanto. dalam sambutannya, Beliau menyampaikan bahwa kebahagiaan merupakan fondasi kehidupan dimana setiap orang pasti menginginkan hal tersebut baik untuk dirinya sendiri maupun untuk keluarganya. Namun ada kalanya tugas peran yang beragam membuat pegawai hanya fokus untuk menyelesaikan tugasnya dengan mengabaikan kebahagiaan diri sendiri yang mana hal tersebut akan berdampak pada putra-putri di rumah. Oleh karena itu, diharapkan dengan dilaksanakannya seminar ini, pegawai dapat menemukan cara untuk tetap merasa bahagia meskipun mengemban dan harus menyelesaikan beragam tugas peran.
Seminar diisi oleh Ibu Rahmi Dahnan, S.Psi., M.Pd., psikolog yang bertindak sebagai narasumber. dalam seminarnya, beliau menyampaikan banyak hal yang sebaiknya dilakukan maupun tidak dilakukan dalam menciptakan pola asuh anak. Di akhir acara, terdapat sesi tanya jawab yang dimanfaatkan dengan baik oleh para peserta. tidak hanya itu, terdapat pula sesi konsultasi selama 2 hari untuk para pegawai yang ingin menanyakan secara langsung terkait permasalahan yang dihadapi.
Dengan dilaksanakannya seminar ini, diharapkan para peserta mendapatkan informasi yang memadai untuk menjadi individu yang lebih bahagia, sehat, dan produktif, sehingga dapat menjadi bagian penting bagi BPK dalam mewujudkan visi, misi, dan tujuannya. (aa)