UPACARA BENDERA PERINGATAN HUT BPK RI KE 67

Upacara HUT BPK resize

 

Denpasar, Januari 2014

            Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun BPK RI yang ke 67, BPK RI Perwakilan Provinsi Bali menggelar upacara bendera pada Selasa, 28 Januari 2014. Upacara yang dilaksanakan di halaman kantor perwakilan ini diikuti oleh seluruh pegawai di lingkungan Perwakilan Provinsi Bali. Berlaku sebagai Inspektur Upacara adalah Kepala Perwakilan (Arman Syifa), sedangkan Komandan Upacara adalah Kepala Sub Bagian Umum (Gempur Widya Tjahya Laksana). Pada upacara bendera kali ini, petugas upacara terdiri dari para pejabat struktural dan Ketua Tim Senior (KTS) dari Sub Auditorat Bali I dan II.

            Dalam pidato yang dibacakan Inspektur Upacara, Ketua BPK RI (Hadi Poernomo) mengungkapkan bahwa upacara bendera peringatan HUT BPK ke 67 kali ini merupakan upacara terakhir yang diikuti oleh pimpinan dan anggota BPK periode 2009-1024. “Dari 9 anggota ada 5 anggota yang akan berakhir masa jabatannya. Alhamdulillah telah banyak prestasi yang berhasil kita capai, baik di bidang pemeriksaan maupun non pemeriksaan. Prestasi di bidang pemeriksaan diantaranya BPK berhasil mendorong peningkatan kualitas laporan keuangan pemerintah pusat dan daerah, BPK juga terus meningkatkan kualitas dan jumlah pemeriksaan kinerja. Selain itu, BPK banyak menemukan kasus terkait pengadaan barang dan jasa, perjalanan dinas, bantuan sosial, jamkesmas, pelaksanaan ujian nasional, dan sebagainya. Atas kasus-kasus tersebut BPK telah mendorong perbaikan dalam penanganan program dan kegiatan tersebut,” ujar Inspektur Upacara saat membacakan pidato setebal 9 halaman ini. Lebih lanjut, Ketua BPK mengajak seluruh jajaran di BPK untuk selalu menjunjung tinggi independensi, integritas dan profesionalisme serta memaksimalkan kemampuannya melakukan monitoring dan pemeriksaan melalui pusat data BPK dan e-audit sehingga dengan demikian BPK ada dimana-mana dan dimana-mana ada BPK.