Diklat Standard Operation Procedur (SOP)

diklat sop1Untuk menyempurnakan penyusunan  Standard Operation Procedur (SOP) maka BPK RI Perwakilan Provinsi Bali memandang perlu penyelenggaraan  diklat SOP yang diselenggarakan dari tanggal 14 s.d. 16 Juli 2009 yang diikuti oleh 30 peserta.  Diklat dibuka oleh Kepala Sub Auditorat Bali I (Andri Yogama, S.E., M.M., Ak.) dan ditutup oleh Kepala Sekretariat Perwakilan Prov. Bali  (I Putu Wisudhantara, S.E., M.M.). Diklat tersebut dilaksanakan  diruang diklat lantai III Kantor Perwakilan Provinsi Bali.
Instruktur  diklat berasal dari LP3I dan Perwakilan Prov. Bali (Kasetlan).
Diklat ini bertujuan untuk meningkatkan ketrampilan pelaksana kegiatan di Kantor Perwakilan Prov. Bali (khususnya unit kerja penunjang pendukung) agar lebih memahami penyusunan SOP atau membuat SOP masing – masing unit kerja.
Dalam diklat SOP tersebut dikatakan, kita harus memahami dulu tupoksi unit kerja kita masing- masing berawal dari tupoksi itulah kita bisa melangkah untuk menyusun SOP, dalam menyusun SOP  setiap langkah kegiatan kita harus buat flowchartnya.
Para peserta diklat antusius mengikuti pelatihan penyusunan SOP karena  pada umumnya mereka  belum pernah melakukan penyusunan SOP.  Diklat ini diakhiri dengan foto bersama.