ENTRY BRIEFING TIM PEMERIKSAAN LAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH KABUPATEN BADUNG TA 2011

Denpasar, April 2012

                Dalam rangka melaksanakan amanat Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2004 tentang Pemeriksaan Pengelolaan dan Tanggung Jawab Keuangan Negara, BPK RI Perwakilan Provinsi Bali kembali menurunkan tim audit untuk melakukan pemeriksaan terhadap 10 (sepuluh) laporan keuangan Pemerintah Daerah se-Provinsi Bali Tahun Anggaran 2011. Sebagai pembuka, Kepala Perwakilan (Tri Heriadi) dan Kepala Sub Auditorat Bali I (Ida Farida) mendampingi tim audit Laporan Keuangan Pemerintah Kabupaten Badung melakukan entry briefing pada Selasa, 3 April 2012 di Pusat Pemerintahan Kabupaten Badung, Mangupura, Badung. Tim audit yang terdiri dari I Putu Karang Riyasa (Ketua Tim), Imran  Rahmansyah Zulfikar, Ni Luh Putu Sintawati, Ni Wayan Eka Santi Dewi dan Nafis El – Fariq diterima oleh Bupati Badung (Anak Agung Gde Agung, SH), Sekretaris Daerah Kabupaten Badung (Kompyang R. Swandika), Inspektur Kabupaten Badung (Wisnu Bawa Temaja, SH., MH), Asisten II, Asisten III, Kepala Bagian Keuangan dan Kepala Bagian Aset.

                Dalam kesempatan tersebut, Bupati Badung menyambut baik kedatangan tim audit dan menyatakan harapan yang tinggi agar pada proses audit kali ini selain melakukan pemeriksaan, tim audit juga dapat memberikan arahan kepada jajaran Pemerintah Kabupaten Badung demi mencapai laporan keuangan yang transparan dan akuntabel. Kepala Perwakilan menyambut baik usaha Bupati Badung beserta jajarannya dalam rangka mencapai opini yang lebih baik. Lebih lanjut Kepala Perwakilan berharap agar Pemerintah Kabupaten Badung membantu kelancaran jalannya proses pemeriksaan dengan melakukan penyiapan data, informasi dan dokumen yang dibutuhkan.

                Dalam rangka pemeriksaan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun Anggaran 2011, selain dilakukannya entry briefing pada Selasa, 3 April 2012 di Kabupaten Badung, entry briefing juga dilakukan pada Provinsi Bali, Kabupaten Jembrana, Kota Denpasar, Kabupaten Gianyar dan Kabupaten Karangasem. Sementara pada Rabu, 4 April 2012 entry briefing dilaksanakan pada Kabupaten Tabanan, Kabupaten Buleleng dan Kabupaten Klungkung. Terakhir, entry briefing Kabupaten Bangli pada Senin, 9 April 2012. Pemeriksaan terhadap Laporan Keuangan ini akan dilaksanakan selama 40 hari.